Mungkin ini adalah berita yang baru buat kamu, terutama para penggila game. Taukah kamu sekarang ini webcam kamu tidak hanya
dapat digunakan bukan hanya sebagai alat untuk berchatting face to face, tapi lebih dari sekedar itu, webcam kamu juga
dapat dipakai sebagai alat atau sarana untuk bermain game. Untuk menjadikan webcam menjadi alat yang berfungsi seperti joystick,
satu hal yang harus dilakukan ialah menginstal CamSpace.
Software canggih ini mampu mengkalibrasi penggunaan webcam menjadi pengontrol sebuah game dengan mendeteksi warna, ukuran,
beberapa identifikasi lainnya. Dengan teknologi yang semakin canggih, apapun bisa dilakukan oleh pengembang baik software
maupun hardware. Beberapa waktu lalupun Google Picasa dan juga Google Audio Indexing serta ViewDle juga
mampu menghadirkan teknologi canggih ini ke dalam masing-masing aplikasi mereka.
Dengan CamSpace, tidak diperlukan lagi joystick untuk bermain game, webcam yang seharusnya dijadikan untuk Yahoo Messenger
sekarang bisa beralih fungsi sebagai pengontrol game yang handal.
Download CamSpace, software yang menjadikan webcam dengan aplikasi sejenis joystick.